Imtaq Jumat SMPN 13 Kota Bima
Pada hari ini, Jumat, program Imtaq di SMPN 13 Kota Bima berjalan lancar dengan diisi oleh siswa-siswi kelas VII B. Acara diawali dengan ceramah agama yang disampaikan oleh Bapak Abdul Ra'uf, S.Pd. Dalam ceramahnya, beliau mengajak seluruh warga sekolah untuk lebih aktif berpartisipasi dalam program shalat Dzuhur berjamaah di musholla sekolah. Bapak Abdul Ra'uf menekankan pentingnya shalat berjamaah sebagai sarana mempererat kebersamaan dan memperkuat iman di lingkungan sekolah.
Acara kemudian ditutup dengan pengumpulan infak Jumat, yang dipimpin langsung oleh pengurus OSIS. Antusiasme para siswa dalam memberikan infak menunjukkan semangat kebersamaan dan kepedulian yang terus berkembang di SMPN 13 Kota Bima. Diharapkan, kegiatan ini dapat terus menumbuhkan semangat keagamaan serta solidaritas di antara seluruh warga sekolah.