Lapak Baca Kreatif Kami
Hari ini, kegiatan Lapak Baca Kreatif SMPN 13 Kota Bima yang dikenal sebagai Lacak 13, berlangsung dengan meriah. Setelah selesai mengikuti senam bersama, para siswa dengan antusias bergabung dalam kegiatan literasi yang kini menjadi salah satu program unggulan sekolah. Mereka terlihat memilih buku-buku yang menarik minat mereka dan mencari tempat nyaman di lorong kelas untuk membaca dengan santai.
Kegiatan Lacak 13 kali ini semakin serudengan penampilan beberapa siswa yang menunjukkan kemampuan berbahasa Inggris melalui percakapan sederhana. Selain itu, ada pula yang membacakan sebuah kisah teladan yang penuh inspirasi bagi teman-temannya serta siswa yang menceritakan kesan mendalam tentang buku yang baru saja dibaca, menambah suasana menjadi lebih hidup dan interaktif. Dengan cara ini, siswa tidak hanya belajar mengungkapkan pendapat tetapi juga berbagi cerita yang dapat memotivasi teman-temannya untuk ikut membaca.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan minat baca siswa dan melatih mereka agar lebih percaya diri dalam menyampaikan ide-ide yang mereka peroleh dari bacaan. Program Lapak Baca Kreatif atau Lacak 13 diharapkan terus memberikan warna baru dalam kehidupan sekolah, mendorong budaya literasi, dan membantu siswa mengembangkan keterampilan komunikasi mereka. Dengan suasana yang akrab dan menyenangkan, kegiatan ini telah berhasil menjadi salah satu bentuk apresiasi sekolah terhadap pentingnya membaca sebagai gerbang ilmu pengetahuan.